Panasonic menghadirkan
jajaran Toughbook dalam bentuk notebook
dan komputer tablet yang didesain dengan kompartemen khusus. Tujuannya, agar
mampu meredam efek benturan keras sehingga melindungi komponen utama (termasuk
juga data) di dalamnya.
Panasonic telah
memperkenalkan seri Toughbook-nya sejak tahun 1994 dan terus memperbaruinya
sesuai perkembangan teknologi. Pada tahun 2012 ini,
jajaran Toughbook hadir mengusung prosesor Intel Sandy Bridge dan juga sistem
Android untuk komputer tablet.
Beberapa tipe Toughbook
yang diperkenalkan adalah seri CF-53 dan CF-SX2 yang tergolong entry level, seri CF-H2 yang memiliki
desain genggam, sampai CF-19 yang bisa berfungsi sebagai notebook sekaligus
tablet.
“Toughbook didesain
unik karena dipersiapkan untuk menunjang aktivitas komputasi di luar ruangan
yang berisiko bagi perangkat. Karena itulah kami fokus memasarkan produk ini
pada industri otomotif, perminyakan/gas, kesehatan, penerbangan, militer, dan
bisnis lain yang perlu komputer kuat,” jelas Amos Tio (General Manager
Toughbook Asia Pacific Group). Ia juga
optimistis Indonesia merupakan
pasar sangat potensial mengingat pergerakan ekonominya tengah pesat.
Dari sejumlah gadget yang ditampilkan terdapat pula
Toughpad FZ-A1 yang merupakan komputer tablet Android 4.0 berlayar 10,1 inci. Sisi perangkat ini dilapisi karet
sehingga tahan percikan air, debu, dan juga benturan.
Komputer tablet bandel
berbobot 970 gram ini ditujukan bagi profesional yang bekerja di lapangan.
Karena itu, layarnya dilengkapi panel terang yang tetap mampu dilihat di bawah
terik matahari.
Komputer tablet ini
juga ditenagai prosesor Marvell PXA2128 1,2 GHz (dual-core), RAM DDR2 1 GB, dan ruang simpan flash 16 GB. Perangkat ini disiapkan untuk mampu bekerja pada
temperatur -10 hingga +50 derajat Celcius.
Tablet FZ-A1 juga didukung
fasilitas GPS, Wi-Fi, Bluetooth dan pilihan koneksi 3G atau 4G. Uniknya,
baterai yang sanggup dipakai hingga 10 jam ini ternyata dapat diganti. Desain
yang istimewa ini memang membuat
harga tablet ini lumayan tinggi (sekitar US$2000), sehingga lebih cocok untuk
kelas korporat.
|
0 komentar:
Posting Komentar